Di Usia 194, Komnas PA Pemkab Lebak Optimal Mewujudkan Kota Layak Anak

Lebak – PersatuanBangsa.com Pemerintah Kabupaten Lebak hari ini, tepat pada 2 Desember 2022, merayakan Hari Ulang Tahun ke 194. Dalam perayaan HUT Lebak ke 194, akan ada berbagai pertunjukan dan kegiatan.

Rangkaian kegiatan tersebut disiapkan untuk memberikan jamuan khusus kepada Masyarakat Kabupaten Lebak yang sudah dipastikan antusias ikut serta dalam perayaan ini.

Pemerintah Kabupaten Lebak, melalui sebaran informasi, baik secara online, spanduk dan media massa, mengundang penyanyi terkenal untuk memanjakan mata dan telinga masyarakat Lebak, yakni Anji Drive.

Komisi Nasional Perlindungan Anak (Komnas PA) melalui Komisi Perlindungan Anak, (KPA) Provinsi Banten, menyelenggarakan Pelantikan Pengurus Komisi Perlindungan Anak Kabupaten Lebak Masa Bakti 2022 – 2027 bertempat di Aula Pendopo Kabupaten Lebak (25/03/2022) lalu.

Acara pelantikan tersebut dihadiri oleh, Pengurus KPA Provinsi Banten, Kapolres Lebak, Ketua DPRD Lebak dan Kepala Dinas DP3A2KB Kabupaten Lebak, sebagai Nara Sumber pada acara yang bertemakan ”Optimalisasi Peran Pemerintah Kabupaten Lebak dalam Mewujudkan Kota Layak Anak.

Acara pelantikan berjalan cukup ramai mengingat banyaknya tamu undangan yang hadir dalam rangkaian lelantikan dan forum diskusi.

Pengurus Komnas PA Lebak dilantik, Siska Mardiana menjabat sebagai Ketua

Arist Merdeka Sirait dalam kesempatan tersebut menyampaikan, “Kami ucapkan selamat bekerja kepada rekan-rekan semua. Pekerjaan ini cukup berat, sehingga tetaplah jaga kebersamaan,”tutupnya (Siti Nurjanah)

Pos terkait