Camat Gambir Andri Ferdian, S.Sos.,M.AP. Kontrol Pelaksanaan Hidrant Mandiri, di RW.08 Duri Pulo

Jakarta, PersatuanBangsa.com

Camat Gambir Andri Ferdian,S.Sos.,M.AP. di dampingi Lurah Duri Pulo (Suyono), LMK RW.08 (Hasnun Bima), FKDM dan Staff RW.08, mengontrol dan melihat secara langsung pelaksanaan pembangunan Hidrant Mandiri di Wilayah RW.08 Kelurahan Duri Pulo Kecamatan Gambir Jakarta Pusat. Senin (14/11/2022).

Selaku Camat Gambir, Andri Ferdian turun langsung ke lapangan untuk melihat langsung pelaksanaan pembangunan Hidrant Mandiri ini, mulai dari penempatan rumah pompa & tangki air, penggalian jalur pipa dan ukuran pipanya, karena penempatan pelaksanaannya oleh Sudin Damkar sangat tepat di RW.08 yang cukup padat penduduk dan lingkungannya.

” pembangunan ini sangat bagus dan tepat guna akan bermanfaat buat lingkungan maupun masyarakat nantinya,”ujarnya

Lanjut Andri menyampaikan,Saya sudah cek dan tanya tanya tadi, cek lokasi penampungan dan sumber airnya dan jalur penggalian pipanya serta pipa jenis apa yang di gunakan.

LMK RW.08 Hasnun Bima sedikit menjelaskan ke pak Camat mengatakan bahwa, pelaksanaan ini atas inisiasi para pengurus RT/RW dan Alhamdulillah bisa di fasilitasi dan di apresiasi oleh pihak Sudin Damkar sehingga pelaksanaan ini bisa terlaksana seperti apa yang kita lihat sekarang.

Lebih lanjut Hasnun menjelaskan posisi rencana pembangunan ini, menyampaikan,” Nah ini posisi pembangunan tandon untuk penampungan air dengan diameter 4 × 4 mtr, dan kapasitas penampungan airnya 14.000.liter serta, sumber air, air tanah. dan di aliri airnya nanti dengan jenis pipa HDPE, PN 16, PE 100 *4″, Dengan jumlah Hidrant Box : 11 unit dengan jarak antara 25m – 78m dalam tiap-tiap unitnya, Siamese conection : 1 unit serta 11 unit Gate Valve *65mm.

” tolong di awasi pelasanaan ini dan di bantu masyarakat /warga, kalau ada yang komplain dalam cara pelaksanaan pekerjaan ini, kami juga mohon maaf kepada warga yang terkena imbas penggalian ini,mungkin mengganggu aktifitas nya,”tutupnya
(Hasnun Bima)

Pos terkait