Tradisi Rapat Tahunan Lurah Sinoman, Sekaligus Penggantian Pengurus

Gresik,PersatuanBangsa.com

Akhirnya Badan Dewan Sinoman Wetan ( BDSW) mengganti Pengurus Sinoman Wetan ( Lurah Sinoman Wetan ), Priode 2021-2022 Desa Klangonan, Kecamatan Kebomas Gresik (6/5/2022) Jum’at pekan lalu. Dilanjutkan pengesahan pada Selasa (10/4/2022) di langgar Mbah Dekah RT.06 Desa Klangonan, dengan agenda rapat Tahunan.
Pengurus Lurah Sinoman Wetan Priode 2020-2022 ; 1. Alil himmah , 2. Erwin 3. Qodrul aminin 4. Yanto,

Sedangkan Lurah Sinoman yang baru 2022-2023 adalah : Bapak H Nanang,Bapak Nur Ahyar, Bapak Moh. Syams,dan Bapak Sa’ Roni. Penggantian ini Lurah Sinoman ini setiap tahun sekali dan sekaligus menjadi Panitia Haul Sunan Prapen ke 417 tahun 2022, insya allah Haul Sunan Prapen tahun 2022 ini akan dilaksanakan kegiatannya tanggal 14 Mei 2022

dengan beberapa kegiatan
Keputusan Lurah Sinoman Wetan antara lain : Setiap anggota Sinoman Wetan (SW) membayar uang haul Sunan Prapen Rp 125.000, uang kas anggota Rp 50.000, uang kematian Rp 15.000, tidak hadir pada waktu kematian bayar tapi izin bayar Rp 20.000,- tidak hadir tanpa izin bayar rp 30.000,- ini keputusan rapat Badan Dewan Sinoman Wetan (BDSW) pada tanggal (6/5/22).

Disamping itu juga pihak Dewan Sinoman Desa Klangonan Timur, memutuskan untuk melanjutkan pembangunan Bedak ( Penyimpanan Iventaris) tempat penyimpanan barang-barang Sinoman (Iventaris Sinoman Wetan Desa Klangonan) akan segera membangun kembali karena barang-barang yang ada di Bedak RT.02 Desa Klangona bisa disatukan ke Bedak di RT.06 Desa Klangonan.

Mas’ab Ketua Badan Dewan Sinoman Wetan, anggota Dewan Sinoman mengucapkan terima kasih atas kenerja para Lurah Sinoman Wetan yang sudah kompak dalam tugasnya dalam mengemban organisasi kematian ini, mudah-mudahan Allah SWT akan membalasnya. Juga ,terima kasih lurah lama atas kerja dan sumbangsihnya kepada sinoman wetan

Sementara itu, Alil Himmah Lurah Sinoman lama, mengucapkan terima kasih atas bantuan, saran dan kritik membangun dalam pelaksanaan sinoman wetan. Dan mohon maaf apabila dalam melaksanakan tugas sebagai lurah ada ucapan, tindakan dan perbuatan yang kurang menyenangkan, kami mohon maaf yang sebesar2nya. Juga terima kasih atas masukan : Badan dewan sinoman baik sinoman barat dan wetan dan Terima kasih atas kekompakan para lurah juga.

Seluruh kekompakkan seluruh warga sinoman wetan.
Perlu diketahui, bahwa Sinoman merupakan organisasi kematian yang berada di Desa Klangonan Kecamatan Kebomas Gresik, sedangkan Di Desa Klangonan ada empat organisasi kematian diantaranya : Sinoman KlangonanWetan, Sinoman Klangonan Kulon, Sinoman Dusun Jetak dan Sinoman Dusun Tumpang.

“Sedangkan setiap Desa organisasi kematian bermacam-macam, ada paguyupan kematian biasanya setiap Desa/Kelurahan bermacam-macam namanya. Tapi kalau di Perumahan organisasi kematian biasanya melalui RW atau RT. Sehingga penanganan ditangani RT/RW. DiDesa atau Keluarahan,”tutupnya

Pos terkait